PT Bank Panin Indonesia Tbk Sejarah dan Detailnya

Panin Bank merupakan salah satu bank komersial utama di Indonesia. Didirikan pada tahun 1971 hasil merger dari Bank Kemakmuran, Bank Industri Jaya, dan Bank Industri Dagang Indonesia. Panin Bank mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Jakarta tahun 1982 yang menjadikannya sebagai bank pertama yang diperdagangkan secara terbuka di bursa.

Per Juni 2009, Panin Bank tercatat sebagai bank ke-7 terbesar di Indonesia dari segi total aset Rp.71,2 triliun, dengan permodalan mencapai Rp. 9,8 triliun dan CAR 23,9%. 
Hingga Per 31 Desember 2017, PaninBank memiliki total asset senilai Rp213,54 triliun. Pada tahun ini, Penyaluran Kredit juga tumbuh 2,88% menjadi Rp128,65 triliun sementara Simpanan nasabah juga tumbuh 2,11% menjadi Rp145,67 triliun. 

Dalam perkembangannya hingga saat ini, PaninBank juga terus meningkatkan penerapan proses tata kelola perusahaan yang baik, dan secara efektif memanfaatkan teknologi informasi untuk menjawab tuntutan pertumbuhan bisnis dan perkembangan zaman.

Pemegang saham Panin Bank adalah Australia and New Zealand Banking Group Ltd (37,1%) melalui sahamnya di Votraint No. 1103 Pty Ltd, PT Panin Financial Tbk (45,9%), dan publik baik domestik maupun internasional.
Detail PT. Bank Panin Indonesia Tbk :

NO. URAIAN KETERANGAN
1 Nama Bank PT. Bank Panin Indonesia Tbk
2 Jenis Jasa Keuangan / Publik
3 Kode PNBN
4 Alamat Kantor Panin Bank Center, Jl. Jend. Sudirman
Senayan, Jakarta 10270
5 No. Tlpn 021 - 2700524
6 No. Fax 021 - 2700340
7 Alamat E-Mail panin@panin.co.id
8 No. NPWP 01.312.166.0-054.000
9 Pendiri Panin Group
10 Pemilik
11 Situs www.panin.co.id
12 Tahun Didirikan 20 Oktober 1971
13 Saham Panin

Baca Juga : Sejarah Singkat Bank Bukopin & Detailnya